IMPLEMENTASI TES PSIKOLOGIS UNTUK MENGETAHUI POTENSI SISWA DALAM KURIKULUM MERDEKA BELAJAR

Penulis

  • Sri Hartati UIN Sjech M.Djamil Djambek Bukittinggi

Kata Kunci:

Tes Psikologis, Potensi Siswa, Kurikulum Merdeka

Abstrak

Penelitian ini tentang kurikulum merdeka, merupakan kurikulum pembelajaran intrakurikuler yang berfokus pada pengembangan karakter dan kompetensi siswa. Kurikulum ini dirancang untuk memberikan fleksibilitas kepada guru dan sekolah dalam mengelola pendidikan yang sesuai dengan kondisi daerahnya. Selain itu, kurikulum merdeka juga bertujuan untuk mempercepat pencapaian tujuan pendidikan nasional dan menyiapkan siswa menghadapi tantangan global era revolusi 4.0. Penelitian ini bertujuan melihat implementasi tes psikologis untuk mengetahui potensi siswa dalam kurikulum merdeka belajar, sampelnya siswa kelas X SMAN 3 Bukittinggi berjumlah 355 orang. Metodenya adalah memberikan serangkaian tes psikologis kepada siswa, berupa tes intelegensi (IST), tes profil kepribadian (DISC), tes bakat minat (RMIB) dan quesioner gaya belajar. Serengkaian tes diberikan untuk mengungkap potensi yang dimiliki siswa. Temuan dalam penelitian ini adalah didapatkan hasil intelegensi yang beragam, intelegensi siswa berada pada kategori sangat tinggi 2,388 %, tinggi 5,372 %, rata-rata 58,208%, rendah 25,074 % dan sangat rendah 13,432.%. Profil kepribadian siswa berada pada tipe Dominan sebanyak 3,880%, compliance 5,970, stabil 44,179 %, dan analisa 50,447%.  Hasil quesioner gaya belajar siswa visual 39,701%, kinestetik 37,313%, dan audiotori 27,462. Tes RMIB siswa didapatkan hasil pilihan I memiliki bakat medical 28,955%, Literary 8,656%, Aestetic 11,641%, musical 9,253%, Personal contact 2,985%, Science 17,611%, Mechanical 2,089%, Sosial Service 6,865%, Computational 4,477%, Clerical 8,059%, Practical 1,194%, Outdors 2,686%. Hasil ini memberikan gambaran yang kaya tentang potensi, kepribadian, gaya belajar, dan minat siswa. Informasi ini dapat digunakan untuk merancang pendekatan pembelajaran yang lebih efektif sesuai dengan kebutuhan dan minat individu siswa.

Unduhan

Diterbitkan

2024-04-30